Pengertian jasa secara umum adalah suatu kegiatan ataupun tindakan yang tidak berwujud, tidak bisa diraba, namun bisa diidentifikasi, direncanakan dan dilakukan untuk memenuhi suatu permintaan dan juga kepuasan pelanggan. Arti lain dari jasa adalah suatu kegiatan ekonomi yang melibatkan adanya berbagai interaksi dengan konsumen atau dengan berbagai barang milik, namun tidak terjadi kegiatan pindah kepemilikan.
Baca Juga : Berikut 7 Trik Mencegah Pelanggan Lari ke Toko Sebelah
Di dalam proses menghasilkan jasa, maka bisa menggunakan ataupun memanfaatkan barang yang berwujud. Walaupun dalam menghasilkan jasa memerlukan barang berwujud, namun tidak akan terjadi pemindahan hak milik atas suatu barang tersebut.
Ciri-Ciri Jasa
Suatu layanan jasa mempunyai beberapa karakteristik dan juga ciri-ciri tertentu yang mampu membedakannya dengan produk lain. Adrian Payne menjelaskan bahwa ada empat jenis karakteristik dan ciri-ciri jasa, yaitu:
1. Tidak Memiliki Wujud (Intangibility)
Ciri jasa yang paling pertama adalah tidak memiliki wujud atau bentuk (Intangible). Artinya, produk yang berbentuk jasa pada dasarnya sifatnya adalah abstrak karena tidak bisa dilihat, dirasakan, ataupun disentuh sama seperti halnya pada suatu barang fisik.
2. Berubah-Ubah (Variability)
Jasa adalah suatu unjuk kerja yang sifatnya heterogenitas. Selain itu, jasa juga sangat mudah berubah, tergantung pada kapan, dimana, dan pada siapa jasa itu dikerjakan. Untuk itu, tidak ada hasil jasa yang sama, walaupun dilakukan oleh satu orang yang sama.
3. Tidak Dapat Dipisahkan (Inseparability)
Biasanya, produk dengan bentuk jasa bisa dihasilkan dan dirasakan pada waktu yang bersamaan, dengan adanya partisipasi dari konsumen pada prosesnya. Artinya, konsumen harus ada pada tempat jasa yang diminta dan juga melihat ataupun ambil bagian dari kegiatan jasa tersebut.
4. Mudah Lenyap (Perishability)
Produk jasa tidak akan bisa dijual kembali, disimpan, ataupun dikembalikan pada produsen jasa yang mana ada orang yang membelinya. Sehingga, jasa adalah suatu produk yang lebih mudah lenyap dan tidak akan bisa bertahan lama.
Baca Juga : Fitur Manufaktur Accurate Online Mempermudah Pencatatan Proses Produksi Perusahaan
Jenis-Jenis Jasa
Pada dasarnya, ada banyak sekali jenis jasa yang ada di tengah-tengah kita. Tapi, secara garis besar, jenis-jenis jasa ini bisa dibedakan pada beberapa jenis, yaitu:
-
Perawatan Pribadi, beberapa hal yang termasuk dalam jenis jasa ini adalah pijat, perawatan kecantikan, salon binatu pakaian, dll.
-
Perumahan, beberapa hal yang termasuk dalam jenis ini adalah apartement, rumah tinggal, kamar hotel, kost, dll.
-
Komunikasi, beberapa hal yang termasuk dalam jenis jasa ini adalah telepon, internet, telegram, komputer, dll.
-
Usaha Rumah Tangga, beberapa hal yang termasuk dalam jenis jasa ini adalah jasa perbaikan rumah, tukang kebun, air minum, dll.
-
Transportasi, beberapa yang termasuk dalam jenis jasa ini adalah taxi, pengiriman barang, angkut barang, dan sewa mobil.
-
Rekreasi dan Hiburan, beberapa hal yang masuk dalam jenis jasa ini adalah tempat wisata, taman bunga, tempat hiburan, kebun binatang, dll.
-
Bisnis dan Profesi lainnya, beberapa hal yang termasuk dalam jenis jasa ini adalah jasa akuntan, jasa hukum, jasa pemasaran, dll.
-
Asuransi, Bank dan Finansial, beberapa hal yang mencakup jenis jasa ini adalah asuransi, perbankan, kredit, perpajakan, dll.
Baca Juga : Bisnis Jualan Beras : Berikut Tipsnya Bagi Pemula Agar Cepat Sukses
Contoh Jasa
Terdapat banyak sekali contoh jasa yang ada disekitar kita. Berdasarkan pada beberapa jenis jasa yang sudah kita sebutkan di atas, berikut ini adalah beberapa contoh jasa:
-
transportasi (barang/ penumpang)
-
pengiriman barang
-
fotografi
-
pariwisata
-
penerjemah
-
Potong rambut
-
Penulis artikel
-
Penyewaan mobil
-
Jasa pemasaran online
-
Desain interior
-
Jasa penginapan
-
Bengkel kendaraan
-
renovasi rumah
-
fotocopy
-
cuci kendaraan (mobil/ motor)
-
Perawatan AC
-
Wedding organizer
-
Jasa kebersihan (cleaning service)
-
Perawatan dan perbaikan komputer
Strategi Pemasaran Perusahaan Jasa
1. Pemasaran Eksternal (External Marketing)
Strategi pemasaran seperti ini dikenal dengan sebutan 4P atau product, price, promotion dan place.
2. Pemasaran Internal (Internal Marketing)
Pemasaran jasa pada jenis ini tidak hanya sekedar pemasaran eksternal 4P saja, namun juga harus diiringi dengan adanya peningkatan kualitas ataupun keterampilan pada personil yang ada di dalam perusahaan.
Selain itu, diperlukan juga kekompakan ataupun suatu tim yang tangguh dari personil yang terdapat di dalam perusahaan, terutama dalam hal menghadapi pelanggan, sehingga akan memberikan kesan yang meyakinkan.
3. Pemasaran Interaktif (Interaktif Marketing)
Kepuasan pelanggan tidak hanya berada pada mutu jasa saja, namun juga harus bisa digabungkan dengan peningkatan kualitas layanan agar bisa semakin meyakinkan pelanggan.
Baca juga : Berikut Tips dan Manfaat Pemasaran Online Bagi Kesuksesan Bisnis Anda
Demikianlah penjelasan tentang pengertian jasa, jenis dan contohnya dalam bisnis. Jadi, bisa kita simpulkan bahwa pengertian jasa adalah suatu kegiatan ataupun tindakan yang tidak berwujud, tidak bisa diraba. Namun bisa diidentifikasi, direncanakan dan dilakukan untuk memenuhi suatu permintaan dan juga kepuasan pelanggan. Semoga informasi mengenai pengertian jasa di atas dapat membantu dan menambah wawasan kita semua.
Jika Anda adalah salah satu pebisnis perusahaan jasa, maka Anda harus bisa menerapkan strategi pemasaran yang tepat agar bisnis Anda bisa terus bersaing di pasar yang saat semakin ketat.
Baca Juga : Berikut Faktor Penting Dalam Memilih Software Akuntansi Terbaik Bagi Bisnis UMKM
Selain itu, Anda juga harus mengelola keuangan dan mencatat setiap pemasukan dan pengeluaran secara tepat dan rapi. Bila Anda kesulitan, Anda bisa menggunakan software akuntansi dari Accurate Online.
Aplikasi akuntansi ini akan membuat pekerjaan akuntansi dan seluruh hal yang berkaitan dengan pengelolaan keuangan bisa diselesaikan dengan mudah, cepat, dan efisien. Selain itu, fiturnya yang lengkap juga akan semakin mempermudah Anda dalam menjalankan bisnis.
Baca Juga : Berikut Bedanya Accurate V5 Desktop (Offline) dengan Accurate Online
Jika kamu ingin berlangganan Accurate Online, kebetulan Accurate Online sekarang sedang ada diskon 25% atau 600 ribu. Jadi kamu hanya tinggal membayar 1,8 juta dari harga normal 2,4 juta loh! Jika Kamu tertarik bisa langsung minta penawarannya dengan klik disini.
Jika Kamu ingin tahu lebih lanjut mengenai fitur-fitur, promo, diskon dan cara beli software Accurate yang aman. Kamu juga bisa kontak Team Marketing Accurate dibawah ini yah :
Baca Juga : Cara Beli Software Accurate Yang Aman, Mudah dan Praktis
Bagaimana, tertarik dengan Accurate Online? Anda bisa langsung mencobanya secara gratis selama 30 hari dengan klik tautan gambar di bawah ini.